Gempa Darat Terjadi Di Kabupaten Tegal Dengan Kekuatan Magnitudo 4,5

Menyapa Kabar
0

 


Dalam rilis peringatan BMKG, gempa berkekuatan 4,5 magnitudo mengguncang wilayah Kabupaten Tegal, Jawa Tengah, Jumat (15/12/2023). Gempa tersebut terjadi pada pukul 21:24 WIB.

Pusat gempa berada di darat 34 km barat daya Kabupaten Tegal dengan kedalaman 10 km. BMKG pun memastikan titik gempa berada di darat dan gempa ini dirasakan di sejumlah wilayah lain seperti Cirebon, Tegal, Brebes, Banjar dan Subang.

“Gempa dirasakan 4,5 Magnitudo. Kedalaman : 10 km, 15 Desember 2023 pada pukul 21:24:34 WIB, Koordinat : 7.15 LS-108.86 BT (Pusat gempa berada di darat 34 km barat daya Kab. Tegal),’’ bunyi pernyataan BMKG di X.

BMKG pun menghimbau kepada masyarakat untuk hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi. Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Pusat, Daryono , memberikan penjelasannya menyebut gempa di Tegal ini merupakan gempa kerak dangkal show crustal earthquake yang dipicu aktivitas sesar/patahan aktif.

“ Gempa kerak dangkal (shallow crustal earthquake) M4,5 kedalaman 10 km guncang Tegal, Brebes, Cirebon, dipicu aktivitas sesar/patahan aktif,” tulis @daryonoBMKG.

Hingga berita ini ditulis, belum diketahui apakah ada kerusakan atau korban akibat gempa di tegal ini.


Penulis : Almaz Aqil

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

Tag Terpopuler